Telah tiba saatnya untuk menjelang Natal. Yang pertama terbesit ketika mendengar Natal biasanya adalah libur panjang. Untuk sebagian besar orang, libur panjang berarti belanja, wisata kuliner, dan bersenang-senang. Ketiga hal itu sebenarnya sah-sah saja untuk dilakukan asal masih dalam taraf wajar. Tapi satu hal yang paling perlu dicermati ketika menghabiskan liburan panjang adalah kesehatan. Kesehatan biasanya seperti dinomor-duakan saat libur panjang.
Nah, berikut ada beberapa cara mengatur pola makan untuk tetap menjaga berat badan dan tetap sehat. Inilah 6 hal sehat yang perlu dilakukan saat menikmati libur Natal Anda:
- Hindari membawa kue kering Natal yang ada di rumah ke kantor. Jika Anda tetap bandel, bukannya tambah sehat, yang ada justru Anda akan semakin menambah berat badan. Jika Anda mau, bagikan dengan teman sekantor untuk dinikmati bersama adalah lebih baik.
- Konsumsi paling tidak 2 gelas jus yang berisi sayuran murni seperti tomat dan jangan mencampurnya dengan buah. Anda perlu nutrisi, dan yang satu ini bisa dengan mudah memenuhi nutrisi pada diet. Selain itu, jus sayur mempunyai kandungan kalori dan gula lebih sedikit dibanding jus buah, dan pastinya lebih kaya serat. Cara mengatur pola makan selanjutnya adalah dengan mengonsumsi makanan pembakar lemak seperti buah jeruk lemon atau jeruk nipis ke dalam menu harian.
- Kurangi makanan pedas. Jika Anda pecinta makanan pedas, mulai sekarang coba kurangi. Menurut sebuah penelitian, makanan pedas bisa memicu hormon dopamine yang dapat meningkatkan nafsu makan sehingga ingin makan terus menerus. Kandungan kafein dalam kopi juga bisa memicu peningkatan produksi hormone dopamine, jadi coba hindari juga minuman yang satu ini.
- Disiplin dengan manajemen waktu makan. Jika waktu malam tiba, setidaknya makan 3 jam sebelum Anda pergi tidur dan konsumsi makanan selingan 2 jam setelah Anda makan besar dengan kudapan seperti seperti olahan kedelai atau puding yang rendah kalori dan tinggi serat. Jangan lupa juga kudapan seperti buah-buahan yang memiliki GI rendah seperti apel, tomat, stroberi, dan kismis. Hindari pula tidur larut dan tidurlah lebih awal karena memicu rasa lapar.
- Simpan & bawalah beberapa cemilan sehat seperti SOYJOY selalu di tas atau dilaci meja kerja. Intinya, makanlah saat Anda benar-benar merasa lapar. Hindari konsumsi karbohidrat, makanan tinggi kalori seperti cokelat, donat, wafer, dan cupcakes yang bisa meningkatkan resiko obesitas dan diabetes. Lebih baik konsumsi makanan dengan GI rendah atau karbohidrat kompleks sehingga memberikan rasa kenyang lebih lama dan membantu menjaga berat badan ideal.
- Langkah terakhir, buatlah catatan untuk apa yang Anda makan. Jangan lupa untuk mencatat apa yang telah Anda buat di “buku harian” untuk membuat Anda lebih bijaksana dalam memilih makanan tepat dan seimbang. Jika mau, cukup sediakan beberapa menit Anda di SOYJOY Food Diary untuk mengatur pola makan.
Nah, selamat berlibur Natal dan tetap sehat ya.