Wanita dan belanja adalah dua hal yang identik satu sama lain. Bagi mayoritas wanita, aktivitas berbelanja merupakan obat stres yang ampuh serta kegiatan mengisi waktu yang menyenangkan. Makanya, jangan heran bila promo sale di berbagai pusat perbelanjaan selalu dipenuhi wanita dari berbagai usia.
Nah, agar kegiatan berbelanja bisa mendatangkan manfaat ekstra, gunakanlah momen ini sebagai kegiatan membakar kalori yang efektif. Bagaimana caranya?
- Berawal dari tempat parkir. Jika Anda ingin membakar kalori lebih banyak, jangan pernah tergiur untuk menggunakan jasa valet parking. Sebaliknya, parkir sendiri kendaraan Anda di tempat yang agak jauh dari pintu masuk mall atau pilihlah tempat parkir di sisi mal yang berseberangan dengan lokasi tempat yang Anda tuju. Misalnya, jika butik favorit terletak di sisi barat mal, maka Anda bisa memarkir kendaraan di lahan parkir sebelah timur. Hal ini tentunya akan “memaksa” Anda untuk berjalan kaki sedikit lebih jauh dan membuat tubuh membakar kalori lebih banyak. Jumlah kalori yang terbakar: antara 175 – 445 kalori per jam. Makin tinggi kecepatan berjalan, makin banyak pula kalori yang terbakar.
- Kegiatan membakar kalori juga efektif dilakukan pada saat Anda berbelanja kebutuhan rumah tangga. Jika jumlah item dalam daftar belanja Anda tidak terlalu banyak, pilihlah membawanya dengan keranjang, dan bukan dengan troli. Agar terhindar dari cedera bahu ataupun leher, seimbangkanlah beban bawaan di sisi kanan maupun kiri: Anda bisa menjinjing keranjang dengan tangan kiri dan membawa tas dengan tanan kanan. Jumlah kalori yang terbakar: antara 245 – 840 kalori. Makin berat beban yang dibawa dan kian tinggi kecepatan berjalan, maka semakin banyak pula kalori yang terbakar.
- Sudah selesai berbelanja? Ayo cek lagi isi keranjang belanjaan sambil berputar mengelilingi area supermarket paling tidak sebanyak dua putaran. Setelah membayar, masukkan sendiri barang belanjaan ke dalam kendaraan tanpa bantuan petugas toko. Setibanya di rumah, keluarkan pula barang-barang belanjaan dari kendaraan tanpa dibantu oleh asisten rumah tangga. Jumlah kalori yang terbakar: sekitar 210 kalori per jam.
Nah, ternyata kegiatan membakar kalori tak selalu harus dilakukan di gym, bukan? Yuk, kita belanja sama-sama!
(sumber: www.caloriecount.com)